Gerakan Literasi Madrasah

Bapak Kepala Kan Kemenag Kabupaten Nganjuk meresmikan Gerakan Literasi Madrasah (GLM) di MTsN 2 Nganjuk
Istilah literasi atau dalam bahasa Inggris literacy berasal dari bahasa Latin literatus, yang berarti "a learned person" atau orang yang belajar. Dalam bahasa Latin juga dikenal dengan istilah littera (huruf) yang artinya melibatkan penguasaan sistem-sistem tulisan dan konvensi-konvensi yang menyertainya.
dengan kata lain literasi adalah kemampuan seseorang dalam mengolah dan memahami informasi saat melakukan proses membaca dan menulis. Literasi memerlukan serangkaian kemampuan kognitif, pengetahuan bahasa tulis dan lisan, pengetahuan tentang genre dan kultural.

Tujuan :
1.     Tujuan Umum, menumbuhkembangkan budi pekerti peserta didik melalui pembudayaan ekosistem literasi sekolah yang diwujudkan dalam Gerakan Literasi Madrasah agar mereka menjadi pembelajar sepanjang hayat.
2.     Tujuan Khusus 
·         Menumbuhkembangkan budaya literasi di Madrasah.
·         Meningkatkan kapasitas warga dan lingkungan Madrasah agar literat. . 
·         Menjadikan Madrasah sebagai taman belajar yang menyenangkan dan ramah anak agar warga Madrasah mampu mengelola pengetahuan.
·         Menjaga keberlanjutan pembelajaran dengan menghadirkan beragam buku bacaan dan mewadahi berbagai strategi membaca.


    Blogger Comment
    Facebook Comment