Hebat! MTsN 2 Nganjuk Raih Juara 1 PAI Terpadu di SAC MAN 2 Ponorogo 2024

(Nganjuk) Torehan prestasi siswa MTsN 2 Nganjuk kali ini adalah di bidang akademik. Perlombaan yang diikuti yaitu Science and Art Competition (SAC) yang diadakan oleh MAN 2 Ponorogo, Rabu (24/01). SAC sendiri merupakan sebuah kompetisi di bidang sains dan seni tingkat SMP/MTs se-Jawa Timur yang rutin diadakan setiap tahun. Pada tahun ini, total keseluruhan peserta yang mengikuti SAC sejumlah 990 peserta yang terdiri dari 640 peserta dari MTs dan 350 peserta dari SMP.

Bidang perlombaan yang berhasil dicapai oleh delegasi MTsN 2 Nganjuk sebagai Juara 1 yaitu lomba PAI Terpadu. Lomba tersebut merupakan jenis lomba pemahaman dan pendalaman materi PAI yang terintegrasi dengan materi IPA dan IPS. Dua siswa yang berhasil meraihnya ialah Ananda Nasywa Aulia Putri dari Kelas Program Tahfidzul Qur'an 9.3 dan Ananda Syifana El Karima dari Kelas 8.7.

"Dengan keberhasilan siswa kita menjadi Juara 1 dalam ajang bergengsi tingkat provinsi ini, semoga memotivasi dan menginspirasi siswa lain untuk berprestasi. Di samping itu, sebagai bukti penjaminan mutu MTsN 2 Nganjuk yang membuka pendidikan jalur prestasi di antaranya Kelas Program Bina Prestasi, Bilingual, dan Tahfidzul Qur'an menuju pencapaian visi madrasah yang unggul berprestasi," ungkap Kepala Madrasah Moh. Masrukin, M.Pd.

Selain pencapaian dari bidang lomba PAI Terpadu, dua delegasi lainnya dari bidang lomba Social Science Olympiad (SSO) juga berhasil menempati posisi ke-9 se-Jawa Timur. Keduanya ialah Ananda Keiza Yericha Meirawan dari Kelas 8.4 dan Nayla Nabilatus Salwa dari Kelas Program Bina Prestasi 9.1.

Raihan prestasi para siswa tersebut tentunya tidak lepas dari semangat dan kesungguhan mereka dalam belajar, Kepala Madrasah yang selalu memberi dukungan, serta peran penting Bapak/Ibu Guru yang tulus membimbing para siswa agar menjadi generasi penerus yang membanggakan. 

Selamat Para Juara! (RF)



    Blogger Comment
    Facebook Comment