MTsN 2 Nganjuk Raih Dua Kategori Juara dalam Lomba Patroli Keamanan Sekolah (PKS) Se-Kabupaten Nganjuk

(Nganjuk) Sebanyak 19 anak menjadi delegasi MTsN 2 Nganjuk untuk berpartisipasi dalam Lomba Patroli Keamanan Sekolah (PKS) yang diselenggarakan oleh Kepolisian Resor (Polres) Nganjuk pada Rabu (24/04/2024). Perlombaan yang digelar di Gedung Juang 45 Kabupaten Nganjuk selama dua hari (Selasa-Rabu) tersebut diikuti oleh 37 regu dari SMP/MTs se-Kabupaten Nganjuk. Kategori juara yang diperebutkan dalam perlombaan PKS meliputi Juara 1, 2, 3, Juara Harapan, Juara Madya, Juara Bina, Danton Terbaik, Kostum Terbaik, Variasi dan Formasi Terbaik, Yel-Yel Terbaik, serta PBB Murni Terbaik. Adapun dua kejuaraan yang berhasil disabet oleh delegasi MTsN 2 Nganjuk yakni Juara Yel-Yel Terbaik dan Juara 3 Bina.

Dikutip dari website resmi humas.polri.go.id, selain sebagai upaya memberikan edukasi dan melatih kedisiplinan, tujuan dari diadakannya Lomba PKS yaitu untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman para pelajar mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas dan keamanan di lingkungan sekolah, terutama dalam hal meminimalisir angka kecelakaan yang melibatkan pelajar.

Diharapkan capaian juara yang diraih kali ini dapat menginspirasi dan memotivasi para siswa MTsN 2 Nganjuk agar lebih baik di perlombaan-perlombaan berikutnya. Selamat! (RF)











    Blogger Comment
    Facebook Comment